Kata Nabi saw, jika kamu berteman dengan penjual parfum maka paling tidak kamu akan mendapatkan aroma wanginya; Tapi jika kamu berteman dengan pandai besi kamu akan kecipratan hawa panasnya.
Dari diskusi semalam saya belajar dan mulai mengerti bahwa dunia kita saat ini memang telah benar-benar berubah. Revolusi industri keempat telah mengubah wajah dunia kita.
Memang ada kritikan di sana sini terhadap realitas yang kita hadapi ini, tapi bahwa ia membawa kebaikan juga tidak boleh kita nafikan.
Dulu, orang tua kita ketika ingin sekolah harus jalan kaki sekian kilometer. Sumber pembelajaran pun sangat terbatas. Sekarang, sekolah itu ada dalam genggaman kita semua. Kita dapat belajar kapan saja dan dimana saja.
Satu lagi, dulu orang tua kita ketika ingin bekerja harus bersusah payah antar lamaran kerja kesana kemari. Itupun kalau diterima. Sumber informasi lowongan pekerjaan pun terbatas. Sekarang, semuanya sudah bisa dikerjakan sambil rebahan. Platform lowongan kerja tersebar luas. Melamar pekerjaan pun tidak perlu keluar rumah.
Bahkan, sangat memungkinkan tawaran pekerjaan itu datang sendiri karena semuanya telah terdata dengan rapi dalam sistem digital.
Komentar
Posting Komentar