Umat Islam dan bangsa Indonesia tidak mungkin akan menjadi umat dan bangsa yang besar jika mengabaikan tradisi ilmu.
Jika budaya santai. Budaya hedonis. Budaya jalan pintas terus dikembangkan. Hanyalah mimpi saja bangsa Indonesia akan menjadi bangsa besar yang disegani dunia.
Sejarah telah mencatat bahwa kebangkitan senantiasa ditandai dengan bangkitnya budaya ilmu dan budaya pengorbanan. Kunci kebangkitan ada pada ilmu pengetahuan.
Imam Syafi'i berkata, siapa yang menginginkan dunia harus dengan ilmu, siapa yang menginginkan akhirat harus dengan ilmu, dan siapa yang menginginkan keduanya harus pula dengan ilmu.
Oleh karena itu, setiap ingin memulai aktivitas belajar atau ilmu kita dianjurkan berdoa agar ditambahkan oleh Allah swt ilmu. Lebih dari itu, kita meminta ilmu yang bermanfaat.
Bagi saya, anjuran tersebut bukan sekadar doa agar ilmu kita ditambahkan dan kita dijauhkan dari kebodohan. Tapi, ini adalah doa kebesaran. Permohonan menjadi besar dengan ilmu pengetahuan. Itulah Pemuda beradab!
Komentar
Posting Komentar